Senin, 23 Juli 2012
Kekuatan Pikiran Seorang Ibu
Pernah dengar kalimat-kalimat seperti ini :
“Anakku belum bisa…”
“Belum waktunya deh…”
“Anak kecil, mana mengerti…”
“Ga mungkin bisa deh…”
“Tidak punya uang…”
“Kasihan, masih kecil…”
… dan kalimat lain yang senada?
STOP!!! Hindari kata-kata seperti ini, jika Bunda ingin membesarkan seorang anak yang berkarakter kuat dan cerdas dalam berbagai hal.
Kenapa? Karena, berapa pun usia si kecil, dia mampu menyerap apa pun…. Apa pun,Bunda. Mungkin tidak bisa langsung dicernanya saat itu juga mengingat usianya, tapi semua yang diserapnya sejak usia 0 tahun tersebut tetap tersimpan dalam otak dan ingatannya, sampai saatnya tepat untuk dicerna dan dimengertinya.
Percaya dan yakini bahwa Bunda sudah melahirkan seorang anak yang cerdas dan siap menantang dunia… hal ini bisa membantu Bunda untuk memberinya informasi apa pun yang Bunda yakini berguna buat si kecil, sekarang atau pun nanti, saat ini juga. Mendorong si kecil untuk berani mencoba hal-hal baru dengan penuh percaya diri. Memberinya motivasi untuk memiliki impian dan keinginan, serta mengajarinya cara untuk mencapainya. Mengajarkannya kata-kata, hal-hal dan pikiran positif saja agar si kecil mampu melihat setiap kesempatan dan peluang serta memanfaatkannya dalam hidupnya.
Saya sangat meyakini kekuatan pikiran dan kata-kata seorang Ibu sangat manjur, jadi berpikir dan berkata-katalah dengan hal-hal baik,Bunda… Berhati-hatilah dengan pikiran dan kata-kata Bunda pada si kecil ya…
ruang-anak.blogspot.com
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar